NEWS UPDATE :  

Berita

Siswa SMK RJT sabet 6 Mendali Pada Kejuaraan Pencak Silat Lampung Berjaya II Open 2021

Kemari pada hari Minggu, 21 November 2021 telah di umumkan melalui kanal Youtube Panitia Kejuaraan Pencak Silat Lampung Berjaya II Open 2021 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Lampung secara virtual. Yang mana kontingen SMKN Rawajitu Timur mendapat urutan 26 dari 92 kontingen perolehan mendali keseluruhan. Yang mana total mendali yang diperoleh siswa - siswa SMK N Rawajitu Timur adalah 6 mendali. 

Berikut nama - nama anak dan mendali yang diperoleh nya.
1. Rafli Pradana (Emas)
2. Dipa Pebrab Ardina (Emas)
3. Endah Dwi Yustika (Emas)
4. Ketut Adi Guna (Perunggu)
5. Febi Aulia (Perunggu)
6. Indah Nurhasanah (Perunggu) 



"Awal yang baik, dan semangat untuk kompetisi selanjutnya. Semoga bisa mengikuti kompetisi bergengsi dengan jumlah peserta yang lebih banyak. " Ucap Pak Rahmad Roziqin, selaku guru pembimbing Pencak Silat di SMK Negeri Rawajitu Timur.

Selamat dan Sukes untuk para peraih medali atas prestasinya. Semoga dapat menjadi motivasi bagi teman - temannya untuk menggali bakat dibidang lainya. Red 



0 Komentar

Kirim Pesan
PPDB ONLINE
SIMPEN
Banner PPDB 2024
Selamat dan Sukses